LiputanBMR.com, Tutuyan – Setelah dilakukan pemunggutan suara pada Pilkada Serentak di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, sesuai dengan jadwal adalah tahapan pleno dan rekapitulasi perhitungan suara di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Lima Kecamatan
Pelaksanaan Pleno dan rekapitulasi suara dilakukan serentak di Kecamatan Kotabunan, Tutuyan, Nuangan, Modayag dan Kecamatan Modayag Barat Kab Boltim Provinsi Sulawesi Utara
Hal tersebut di sampaikan lansung oleh Sekretaris KPU Boltim Arfan Palima ketika bersua dengan awak LiputanBMR.com mengatakan ” Pleno PPK mulai Sabtu (2/12) sampai dengan Rabu (15/12) dengan agenda Pleno dan rekapitulasi perhitungan Suara Pemilhan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Utara serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolaaang Mongondw Timur ” tandas Arfan.
Lebih lanjut Arfan Birokrat andal Boltim ini menjelaskan Pleno tersebut di pimpin langsung Ketua PPK setiap Kecamatan serta dihadiri oleh peserta rapat lainya yakni, saksi pasangan calon, Ketua PPS serta anggota dan Pantia Pengawas Kecamatan (Panwascam) serta pengamanan super ketat oleh Personil Polres Bolaang Mongondow.