Tahun Ini, Kotamobagu Masuk Nominasi Penilaian Penghargaan Pembangunan Daerah

LiputanBMR.com, Kotamobagu – Kota Kotamobagu masuk nominasi penilaian Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) 2018. Hal itu, sebagaimana disampaikan oleh Tim Independen yang terdiri dari akademisi dan praktisi didampingi Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) saat melakukan penilaian kelayakan Kotamobagu menerima penghargaan dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Senin kemarin.

“Kita ke sini kaitannya dengan penilaian PPD tahun ini. Kita melihat data center milik Kota Kotamobagu seperti yang dipaparkan kepala Bappeda, apakah itu sesuai atau tidak. Setelah kita lihat tadi, ternyata semua sesuai dengan yang dipaparkan itu. Keberadaan data center ini sangat baik dan menjadi salah satu pencapaian yang baik dan mungkin belum ada di kabupaten dan kota lain di Sulut. Ini juga menjadi sesuatu yang paling menonjol di dalam RKPD (Rencana Kerja Pemerintah Daerah),” kata Selly Sondak, salah satu tim penilai saat berada di ruang data center, kepada sejumlah awak media.

Lanjutnya, jika Kota Kotamobagu mendapatkan penghargaan tersebut di tingkat nasional, maka tidak menutup kemungkinan tim dari Bappenas juga akan berkunjung. “Penilaian ini untuk tingkat provinsi. Kalau dapat penghargaan ini di tingkat nasional, dari pusat juga pasti akan ke sini,” ujarnya.

Disis lain, ia mengapresiasi keberadaan data cenrer dan command center yang menurutnya sangat memberi manfaat positif terhadap pelayanan pemerintahan. Hal itu katanya diharapkan dapat diikuti kabupaten dan kota lain di Sulut. “Tadi (kemarin, red) sampaikan bahwa sudah ada beberapa daerah termasuk Dinas Kominfo Provinsi Sulut yang datang ke sini untuk konsultasi soal penganggaran serta pembangunan data center. Kita harapkan ini dapat diberdayakan dengan baik, dan data yang disimpan harus diperhatikan Bappeda agar benar-benar valid dan benar,” pungkasnya.

(Lim)

Check Also

Kapolres Batu Bara dan PJU Polres Cooling System di Kecamatan Air Putih

BATU BARA, LIPUTANBMR – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama tahapan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *