Lagi Bupati Boltim Tambah 300 Ton Pasokan Beras Sembako Tanggap Darurat

LiputanBMR.com, BOLTIM – Keterlambatan penyaluran Sembako penanggulangan pencegahan Covid-19 terhadap masyarakat Bolaang Mogondow Timur (Boltim) bukan merupakan unsur kesengajaan. Dalam hal tersebut, Bupati Sehan Landjar, SH berupaya menyesuaikan data penerima dari jumlah Kepala Keluarga (KK) yang ada, dengan ditambahnya stok Beras sebanyak 300 Ton.

Berjumlah 600 Ton Beras yang disiapkan Pemerintah Daerah (Pemda) Boltim menjadi total 900 Ton oleh Bupati mengingat angka jumlah penduduk dari validasi data terkahir.

“Untuk penyaluran beras dan sembako di Boltim, memang agak terlambat penyaluran ke masyarakat, karna yang tadinya kita persiapkan 600 ton naik 900 ton,” ujar orang nomor satu itu saat berkunjung ke Sekretariat Dewan.

Menurut Bupati, penambahan stok sembako terukur dari kurang lebih 28.300 KK, sementara jumlah data yang masuk ke Pemda itu 18.357 KK dari kurang lebih 63.000 jiwa.

“Jadi penyaluran selambatnya dalam kurun waktu pekan ini, karna memang ini kita persiapkan betul – betul, karna rakyat tidak perlu menjemput nanti kita akan bentuk tim keterlibatan dari Pemda, TNI – Polri dan kemudian LSM, Wartawan serta Ormas dan Pemerintah Desa serta Organisasi Kepemudaan untuk penyaluranya,” jelas Bupati.

Bupati juga menegaskan bahwa, penyaluran Sembako darurat Covid-19 ini dihitung klasifikasi jumlah setiap KK dalam satu rumah.

“InsyaAllah tiga hari ini lagi tidak berhalangan kita akan lanjutkan penyaluran sebanyak 300 ton dengan asumsi satu, dua orang mendapat 15 Kg, tiga, empat orang 20 Kg, lima, enam orang 25 Kg, tujuh, delapan dapat 30 Kg, sembilan, sepuluh orang dapat 35 Kg hingga batas paling tinggi mendapat 40 kg, ditambah dengan sembako lainya berupa minyak, gula pasir dan ikan kaleng yang disesuaikan,” papar Bupati. (Ryan)

Check Also

KPU Boltim Serahkan Berita Acara Hasil Akhir Vermin Dokumen Persyaratan Bacalon

LIPUTANBMR.COM, BOLTIM– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menyerahkan Berita Acara (BA) hasil …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *