sosialisasi covid-19 bupati berlanjut di Modayag

LiputanBMR.com, BOLTIM – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) terus melakukan sosialisasi di masyarakat, setelah di beberapa Kecamatan sebelumnya, Bupati kembali melaksanakan aksi pedulinya terkait bahaya Covid-19 di sebagian wilayah Kecamatan Modayag dan Modayag Barat, Sabtu (11/04).

Sosialisasi Bupati yang turut didampingi rombingan Gugus Tugas Boltim terus mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan guna pencegahan prima dampak penularan.

“Kepada masyarakat, dihimbau agar tetap di rumah, menjaga kebersihan, cuci tangan, pakai masker, dan jaga jarak dengan yang lainnya, agar kita terhindar dari virus corona,” ucapnya dihadapan masyarakat.

Ungkap Bupati, saat ini di Sulawesi Utara, sudah cukup banyak penderita Virus Corona. Sehingga, diharapkan dapat lebih berhati hati.

“Sudah 13 orang positif Corona di Sulut, di Indonesia, Dua anggota DPRRi dan Satu Bupati telah menjadi korban corona, sehingga diharapkan kepada masyarakat Boltim pada khususnya, untuk lebih berhati-hati,” imbuhnya.

Bupati juga mengingatkan, agar warga masyarakat yang baru pulang, langsung di laporkan agar di isolasi secara mandiri. “Kalau ada masyarakat yang baru datang, segera dilaporkan, karena akan di isolasi mandiri, mengingat mereka terdampak virus, yang nantinya akan menyebar di daerah kita,” pintanya.

Bupati berharap masyarakat dapat ikut berperan aktif menangkal penyebaran virus di Boltim. Menurutnya, dengan mngikuti anjuran Pemerintah adalah kebaikan bersama, “Saat ini kita masi dalam zona hijau, diharapkan masyarakat tetap mematuhi anjuran pemerintah, agar supaya kita tetap aman dan semogah tidak ada yang terserang virus corona di Boltim” ujar Bupati.

Sosialisasi berlangsung dengan pemantuan post jaga perbatasan akses jalan Boltim dan Kotamobagu oleh Tim Gugus Tugas Boltim. (Adv)

Check Also

Hari Pertama Pimpin Pemkab Asahan, Pjs Bupati Asahan Kunjungi KPU dan Bawaslu

ASAHAN, metro7.co.id – Hari pertama pimpin Kabupaten Asahan, Pjs Bupati Asahan, Drs. Basarin Yunus Tanjung …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *