Dandim 1303/Bolmong Letkol Inf Raja Gunung Nasution, Lepas 113 Prajurit ke Jajaran Koramil

Pelepasan Bintara dan Tamtama TNI AD ke Koramil (Foto: Istimewa)

LIPUTANBMR.COM, KOTAMOBAGU— Usai melalui sejumlah pembekalan, total 113 Bintara dan Tamtama remaja TNI-AD resmi dilepas Komandan Distrik Militer (Dandim) Letkol Inf Raja Gunung Nasution, untuk mengisi jajaran Koramil dalam lingkup Komando Distrik Militer (Kodim) 1303/Bolaang Mongondow (Bolmong).

Dalam kesempatan ini, Dandim menyampaikan, bahwa kebutuhan personil pada satuan setingkat Koramil harus terpenuhi untuk menunjang tugas-tugas satuan. Sehingga diharapkan, personil yang baru saja dilepas dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

“Ingat kalian masuk ke jajaran Kodim 1303/Bolmong sesuai surat perintah Komando atas. Olehnya, laksanakan tugas ini dengan baik sesuai aturan yang ditentukan sekaligus senantiasa hindari pelanggaran walau sekecil apa pun,” kata Dandim melalui arahannya di Makodim setempat, Senin (7/9/2020).

Lanjutnya, penempatan personil seperti ini merupakan hal yang lumrah, dengan tujuan kebutuhan akan pemantauan serta perkembangan situasi di wilayah dapat terpenuhi. Dimana, satuan Komando wilayah mempunyai fungsi yang lebih terfokus pada pembinaan di wilayah.

“Untuk itu, kembali saya ingatkan agar selalu menjaga sinergitas tiga pilar (TNI-Polri-Pemda) dalam melaksanakan tugas sebagai satuan teritorial dalam rangka mendukung tugas pokok satuan diatasnya,”  tandasnya.(*/Hendrawan)

Check Also

Disperinaker Kotamobagu Bentuk Posko Satgas Layanan Konsultasi Seputar THR

LIPUTANBMR.COM, KOTAMOBAGU – Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Disperinaker) Kota Kotamobagu akan membentuk Pos komando …