Bola Salju Kasus Reses DPRD Bolmong Terus Mengelinding

Bukti Baru Aliran Dana Reses DPRD Bolmong tahun 2013
Bukti Baru Aliran Dana Reses DPRD Bolmong tahun 2013

LiputanBMR, Kotamobagu – Kasus dugaan tindak pidana korupsi pada kegiatan  reses 30 mantan legislator Bolmong yang sedang berproses hukum di Kejaksaan Negeri  (Kejari) Kotamobagu, rupanya bakal menjadi Bola Salju yang akan menyeret sejumlah nama yang dikawatirkan akan menjadi tersangka baru.

Jika sebelumnya 30 mantan penghuni gedung rakyat ini telah diperiksa dan berstatus sebagai saksi, bakal menaikan status hukum setelah salah satu Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang bernaung dibawa bendera Forum Masyarakat Kota (Formak) Kotamobagu, menyatakan akan meminta pihak Kejaksaan untuk melakukan pemeriksaan kembali kepada 30 mantan aleg tersebut, dengan acuan memiliki bukti baru adanya keterkaitan pada kasus reses tersebut.

“Sangat menarik jika kita mengamati kasus ini. yah, coba bayangkan, ke-30 mantan Legislator sebagai pengguna Dana Reses ini tidak dijadikan tersangka, malah 2 PNS yang notabene hanyalah sebagai penyalur malah telah dijadikan Tersangka. Saat ini kami memiliki bukti-bukti adanya keterkaitan mantan 30 Legislator Bolmong. bahkan, dibukti kwitansi yang kami miliki ada banyak kejangkalan. Contoh kasus, penerima dana itu bukan lagi Anggota Dewan bersangkutan, akan tetapi, tertulis adalah pihak ketiga,  kami menduga dana ini telah diperjual belikan ke pihak rentenir. Dan berikut, ada kwitansi yang kosong, ironisnya cuma tertera atas nama oknum Anggota Dewan, bahkan parahnya, dalam kwitansi itu untuk pembayaran pinjaman. Nah, bukti-bukti ini yang akan kami bawa ke Kejaksaan,” ungkap Ando Lobud, Ketua Formak Kotamobagu saat bersua awak media di kopi korot, siang ini.

Lebih lanjut dikatakan Ando, dirinya juga siap membawa kasus ini ke Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Agung, bilamana tidak di gubris pihak Kejari Kotamobagu.

“Jika tidak ditindak lanjuti, maka kami akan bawa data ini ke Kejati dan Kejagung,” singkat Ando.

Peliput: R_Th

Check Also

Polsek Labuhan Ruku Polres Batubara Laksanakan Cooling System Berikan Pesan Kamtibmas Di Tengah Warga

BATU BARA, LIPUTANBMR – Kanit Samapta Polsek Labuhan Ruku, Polres Batubara IPDA Zunaidi F Purba, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *