Sukses Digelar, Bimtek OSS-RBA Dinas PMPTSP Kotamobagu Resmi Ditutup

Istimewa

LIPUTANBMR.COM, KOTAMOBAGU— Bimbingan teknis (Bimtek) Online Single Submission Risk Based Approach (OSS-RBA), bagi pelaku usaha yang tersebar di wilayah Kota Kotamobagu, sukses digelar Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Kotamobagu.

Kegiatan yang berlangsung selama 3  (Tiga) hari di Hotel Senator Kotamobagu ini, resmi ditutup Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan (Ekbang) Setda Kotamobagu Sitti Rafiqa Bora SE, Jumat 3 Desember 2021.

Kepala Dinas PMPTSP Kotamobagu Moh Aljufri Ngandu, menyampaikan apresiasi sekaligus ucapan terima kasih atas parsipiasi dari sejumlah pihak, hingga kegiatan dapat berjalan sukses dan lancar, lebih khusus bagi peserta dalam hal ini para pelaku usaha.

“Adapun tujuan pelaksanaan kegiatan, yakni untuk memberikan pemahaman kepada para pelaku usaha dalam penginputan by sistem terkait dengan perizinan berusaha terintegrasi secara elektronik berbasis resiko,” ujar Aljufri.

Dikatakannya lagi, Online Single Submission Risk Based Approach (OSS-RBA), merupakan perizinan yang diberikan kepada pelaku usaha untuk memulai dan menjalankan kegiatan usaha yang dinilai berdasarkan tingkat resiko kegiatan usaha, sebagaimana yang diatur dalam PP nomor 5 tahun 2021.

“Dalam bimtek ini, kami memberikan kemudahan bagi peserta dalam melakukan penginputan izin usahanya lewat OSS-RBA,” pungkasnya.(Hendrawan)

 

Check Also

Pemkot Kotamobagu Gelar Pelantikan Penjabat Ketua TP-PKK Kotamobagu 

LIPUTANBMR.COM,KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu menggelar acara Pelantikan Pejabat Ketua TP-PKK Kotamobagu, bertempat di …