Pererat Persaudaraan, Rukun Pogogutat BMR Kalimantan Rutin Adakan Silaturahim

Verri Ginoga
Ketua Kerukunan Pogogutat BMR Kalimantan, Dr Verri Ginoga, SE, MM, ( Kiri), dan Foto bersama Keluarga Besar Warga BMR di Kalimantan

LIPUTANBMR.COM, SULUT — Guna mempererat persaudaraan di perantauan, Kerukunan Pogogutat BMR Kalimantan setiap bulan rutin mengadakan silaturahim.

Kegiatan rutin ini dihadiri oleh warga Bolaang Mongondow Raya ( BMR) yang tersebar di beberpa kota di Kalimantan, di antaranya Balikpapan, Penajam Paser Utara, Kutai Karta Negara, Samarinda dan sekitarnya. Pun kegiatan tersebut sudah berlangsung kurang lebih 3 tahun.

Baca juga : Verri Ginoga Siap Ikut Pemilu 2024

Ketua Kerukunan Pogogutat BMR Kalimantan, Dr Verri Ginoga, SE, MM saat dihubungi wartawan media ini, Senin, (09/08/2022), menjelaskan bahwa pertemuan yang baik ini rutin dilakukan setiap bulan, bertujuan untuk menjaga tali persaudaraan sesama warga BMR yang hidup diperantauan khususnya di Kalimantan.

Kebersamaan Masayarakat Bolmong yang terhimpun dalam Kerukunan Pogogutat BMR Kalimantan sedang menyantap makanan Khas BMR, Foto : Istimewa

 

” Demi menjaga tali silaturahim sekaligus menjunjung dan menjaga adat istiadat Bolaang Mongondow di luar daerah, disamping itu Kerukunan ini menjadi media informasi. Maka, kegiatan ini sangat penting untuk selalu di laksanakan. Semua anggota wajib hadir kecuali ada urusan genting yang tidak bisa di tunda” Jelas Verri Ginoga

“Agar Silaturahim tersebut bisa lebih bermakna dan diberkahi, setiap pertemuan selalu di isi dengan nasehat dari orang tua, termasuk ustaz untuk menyampaikan pencerahan ataupun tausiah. Hal ini penting guna menyelaraskan antara hubungan sesama manusia dan hubungan kepada Allah SWT, Hablumminannas wa Hablumminallah. ” Terang Verri Ginoga yang juga seorang Pengusaha sukses di Kalimantan, berdarah asli BMR ini via Seluler.

Disamping itu ditambahkannya, untuk mengingat kampung halaman, tak lupa dilantunkan pula lagu-lagu daerah Bolaang Mongondow sembari ditemani makanan khas BMR, (Binarundak, tinutuan, cakalang dan Yondog).

“Semua penuh suka cita dalam menyanyikan lagu daerah Bolaang Mongondow, penuh haru mengingat kampung halaman nan jauh disana, Namun begitulah nasib para perantau. Dengan adanya Kerukunan Pogogutat ini maka suasananya seperti di kampung sendiri.” Imbuhnya

Tak lupa di akhir wawancara, Verri Ginoga berterimakasih atas kehadiran semua anggota Kerukunan Pogogutat BMR dalam kegiatan tersebut. Sebab tanpa dukungan semua pihak kegiatan yang baik tersebut tidak akan terlaksana dengan sukses. Dan juga dirinya mengaharapkan doa kepada warga Bolaang Mongondow Raya agar Allah memudahkan segala urusan mereka di luar daerah.

” InsyaAllah kedepan, pada saatnya nanti kami akan ikut berpartisipasi untuk membangun daerah tercinta Bolaang Mongondow Raya” Pungkas Verri Ginoga penuh harap.

Penulis : Salman Jo

Check Also

PLN Sulutenggo Serahkan Ribuan Paket Sembako Di Desa Nain Minut

Liputanbmr.com, Sulut – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo …